Situs Resmi PKBM Trimulya Pratama Kabupaten Brebes
Situs Resmi PKBM Trimulya Pratama Kabupaten Brebes
Outing Class PKBM Trimulya Pratama Tahun 2023
PKBM Trimulya Pratama Dukuhmaja, Desa Dukuhmaja, Kecamatan Songgom, Kabupaten Brebes selama 2 hari mengadakan kegiatan proses pembelajaran di luar kelas (Outing Class) yang diselenggarakan di Objek Wisata Taman Rembulan Guci Kabupaten Tegal sejak Sabtu, 7 Oktober hingga 8 Oktober 2023.
Menurut Ketua PKBM Trimulya Pratama, Farah Mufarohah, SH, M.Pd., kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang insyallah akan terus diselenggarakan setiap tahun pelajaran.
Pada tahun ini kami mengadakan kegiatan di objek wisata Taman Rembulan Guci, Tegal. Selain hawanya yang segar, juga tempat ini menyediakan arena yang memadai untuk kegiatan outbond. Kegiatan outbond bertujuan selainn mempererat persaudaraan antar warga belajar di PKBM Trimulya Pratama juga untuk melatih peserta berkreasi, mandiri, bekerjasama, saling menghargai perbedaan atau toleransi, dan lain-lain sebagaimana pendidikan karakter yang diharapkan.
Perkemahan Saka Widya Budaya Bakti (SWBB) ini diikuti sebanyak 50 siswa terdiri dari siswa Pake B, Paket C dan PKW Program Video Editing. Berbagai acara dan kegiatan diselenggarakan dalam kegiatan kemah tersebut, baik yang bersifat seni tari, seni puisi, dan seni suara yang diisi oleh para peserta kegiatan. Juga pergelaran tarian seni semi mistik yaitu “bambu gila” oleh Mas Firnanda dan teman-teman dari Program Kecakapan Wirausaha (PKW) Editing Video 2023. Selamat ya!
Sign in to your account