Ekskul Pencak Silat PKBM Trimulya Pratama

   EKSKUL PENCAK SILAT

PKBM TRIMULYA PRATAMA

Salah satu pelatih ekskul pencak silat PKBM Trimulya Pratama Muh. Musyaffa Al Ghiffary menjadi Juara Juara 1 Pencak Silat Tangan Kosong berfoto di depan banner Kejurnas Pencak Silat Tegal Championship Piala Kemenpora 2023.

 

Dalam rangka memenuhi kebutuhan peserta didik dalam hal minat, bakat, dan kemampuan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Trimulya Pratama desa Dukuhmaja, Kecamatan Songgom Kabupaten Brebes menyelenggarakan beberapa  kegiatan ekstrakurikuler antara lain pramuka dan  pencak silat.

Pencak silat sebagai seni dan budaya bangsa yang adiluhung perlu dilestarikan oleh seluruh anak bangsa, karena di dalamnya banyak pelajaran dan pendidikan nilai-nilai yang sangat bermanfaat bagi diri pesilat dalam menjalankan fungsi sosial sebagai bagian dari masyarakat. Aliran pencak silat yang digunakan dalam ekskul pencak silat di PKBM Trimulya Pratama adalah Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT). Sebuah perguruan pencak silat yang menjunjung tinggi nilai-nilai persaudaraan, kesehatan (olahraga),  kesenian, beladiri, dan kerohanian. Materi yang diajarkan dalam ekskul pencak silat di PKBM Trimulya Pratama :

1. Senam, Jurus, dan Pasangan

2. Seni Tunggal, Ganda, dan Beregu

3. Kerohanian

4. Perlengkapan pentas seni tradisional pencak silat.

5. TC Intensif menghadapi POPDA, O2SN, dan kejurda.

Pelatih:

  1. Mas Primaji
  2. Mas Musyaffa
  3. Mba Tiara

Kegiatan latihan diselenggarakan setiap:

  1. Jumat: pukul 15.00-17.00
  2. Ahad: pukul 07.30-09.30
  3. Tempat: Halaman Tengah PKBM Trimulya Pratama Dukuhmaja. Mari segera bergabung mewujudkan prestasi …. jangan sampai ketinggalan.

Agenda Sekolah

Belajar Membuat Website
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Kamis, 8 Juni 2023
Belajar Komputer
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Selasa, 29 Maret 2022
Merdeka Belajar
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Sabtu, 30 April 2022
Belajar Silat
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik